Nampak suasana rapat evaluasi pelaksanaan retribusi pasar tahun 2024 dan rencana optimalisasi penerimaan retribusi pasar 2025 Disperindag Dompu.
DOMPU – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Dompu mulai mengambil langkah strategis dalam mendorong pencapaian target Pendapatan Asli Daerah (PAD) di tahun 2025. Salah satu upaya dengan mengoptimalkan sumber-sumber pendapatan.
Sebagai langkah awal dalam mengenjot pencapaian pendapatan dengan mengadakan rapat bersama Kepala UPTD Pasar dan sejumlah juru pungut. Rapat bertajuk evaluasi pelaksanaan retribusi pasar tahun 2024 dan rencana optimalisasi penerimaan retribusi pasar 2025 itu digelar di Kantor Disperindag Dompu, Kamis (16/01/2025).
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Dompu, Ir. Armansyah, SE menyampaikan apresiasi kepada UPTD Pasar maupun petugas juru pungut yang telah bekerja keras dalam melakukan penagihan PAD sepanjang tahun 2024.
Meski dalam pelaksanaanya masih ada sejumlah kendala. Diantaranya, terdapat piutang atau tunggakan pengguna kios pada masing-masing pasar. “Diawal tahun ini saya berharap penagihan terhadap wajib retribusi yang belum membayar dapat dioptimalkan,” harapnya.
Selain itu, dalam rapat tersebut disampaikan informasi kepada para juru pungut terkait dengan target harian maupun bulanan yang harus dipenuhi. Target itu sesuai dengan data potensi jumlah pedagang bakulan dan jumlah kios pada masing-masing pasar.
“Ini dalam rangka pencapaian target PAD yang menjadi tanggungjawab Dinas Perindag dalam APBD 2025,” ungkap Arman yang didampingi Kabid Perdagangan Rendra Palewa, ST.
Disamping itu, dinformasikan juga tahun 2025 mulai diberlakukan tarif retribusi pasar baru. Tarif ini mengacu pada Peraturan Daerah (Perda) nomor 08 Tahun 2023 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. “Besaran tarif tidak lagi dihitung per unit kios, tetapi berdasarkan luas bangunan kios yang terbagi dalam beberapa kelas pasar,” terangnya.
Dengan optimalisasi potensi ini, Arman mengaku optimis capaian PAD Disperindag tahun 2025 akan melampaui target. “Kami akan terus berupaya untuk menggenjot pencapaian PAD,” ujarnya. (di/adv)
1,840 total views, 1 views today